Minggu, 27 Agustus 2017

Merdeka Secara Financial

Merdeka secara finansial di era generasi milenial merupakan cara seorang generasi yang hidup dalam dunia teknologi untuk mampu memanfaatkan segala kemudahan yang ada guna mewujudkan pribadi mandiri dan dapat memanajemen keuangan dengan baik.
Mengapa perlu merdeka secara finansial? Agar di masa depan nanti kita dapat membeli rumah tanpa kedit puluhan tahun, dapat mempersiapkan dana pensiun, tidak terjebak dalam hutang, serta dapat berkontribusi dalam memajukan perekonomian Indonesia.
Memang bukan perkara mudah, namun tidak ada yang sulit semasa kita masih mau untuk berusaha. Lalu bagaimana memanajemen keuangan kita dengan baik dan efisien?

1.       Tentukan Skala Prioritas

Merencanakan dan membuat
catatan apa saja yang harus kita jadikan prioritas. Dalam arti mendahulukan apa yang benar-benar kita butuhkan dan menomor sekiankan keinginan  yang dapat kita tunda.

2.       Tidak Bersifat Hedonisme maupun Konsumtif

Menghindari hura-hura uang yang notabene belum bisa kita hasilkan sendiri serta menghindari penggunakan uang yang tidak efisien. Contoh konkritnya adalah selalu mengikuti tren pakaian yang berkembang di masanya. Apabila finansial tercukupi tidak masalah, namun jika semua itu membuat kebutuhan yang lain terbengkalai sama halnya penerapan prinsip ekonomi ketiga Gregory Mankiw gagal di terapkan (Rational peole think at the margin)

3.       Berhemat dan Sisihkan Sedikit Untuk Menabung

Bersikap sederhana kadang perlu dilakukan sebagai tanda bahwa kita bersyukur atas karunia Tuhan Yang Maha Esa. Poin ini erat kaitannya dengan poin pertama, yaitu berhati-hati dalam menggunakan uang. Tidak boros dan berusaha menyisihkan uang tersebut untuk ditabung atau diinvestasikan. Tujuan dari hal ini agar dikemudian hari apabila terjadi hal yang tidak diinginkan kita dapat menggunakan manfaat dari uang yang telah kita tabung tanpa perlu berhutang kesana-kemari

4.       Bersyukur

Selalu mensyukuri apa saja yang kita miliki tanpa selalu mengeluh dengan keadaan. Ingat, diluar sana masih banyak masyakat Indonesia yang hidup dibawah garis kemiskinan. Maka Nikmat Tuhanmu yang Manakah yang Kamu Dustakan?~Arrahman 55: 13

5.       Berbagi


Pepatah selalu berkata berbagi tak pernah rugi. “the miracle is this the more we share the more we have~Leonard Nimoy” tidak ada orang yang ahli bersedekah miskin dikemudian hari. Apakah mereka kaya? Ya, mereka kaya hati dan mereka selalu berkecukupan dengan apa yang mereka miliki.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar